Header Ads

TMMD ke-123 Tahun 2025 di Sinjai Resmi Ditutup, Pembangunan Rampung Seratus Persen


MASSEDDI.COM,SINJAI — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 tahun 2025 yang dilaksanakan di dua titik, yakni Desa Lamatti Riaja dan Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, resmi rampung. Penyelesaian seluruh rangkaian kegiatan ditandai dengan upacara penutupan yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Andi Makkuraga, Desa Lamatti Riaja, Kamis (20/3/2025).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam penutupan ini adalah Irdam XIV/Hasanuddin Brigadir Jenderal TNI Berlin Germany. Turut hadir Bupati Sinjai, Dra. Hj. Ratnawati Arif, jajaran Forkopimda, serta pejabat tinggi lingkup Pemerintah Kabupaten Sinjai.

TMMD ke-123 ini merupakan langkah percepatan pembangunan infrastruktur di pedesaan, sekaligus bentuk operasi bakti TNI bersama Polri, Pemerintah Daerah, dan komponen bangsa lainnya.

Di Kabupaten Sinjai, TMMD menyasar sektor fisik dan non fisik. Pekerjaan fisik meliputi pelebaran jalan desa sepanjang 1.318 meter dan pembangunan jembatan. Sementara pada sektor non fisik dilaksanakan berbagai penyuluhan, seperti wawasan kebangsaan, tanggap bencana, pertanian, pelayanan kesehatan, hingga pengobatan massal.

Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif, menyampaikan rasa syukurnya atas rampungnya program ini. Ia berharap hasil pembangunan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Ini adalah wujud kemanunggalan antara TNI, Pemda, dan masyarakat yang harus terus dipertahankan. Semoga hasil dari TMMD ini menjadi berkah dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di desa sasaran,” ujarnya.

Sementara itu, Irdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Berlin Germany menambahkan, penutupan TMMD ke-123 ini dilakukan serentak di empat wilayah Kodam XIV/Hasanuddin, yaitu Sinjai, Barru, Pasangkayu, dan Muna Barat.

“TNI bersama pemerintah daerah, Polri, dan seluruh elemen masyarakat bahu-membahu menyelesaikan sasaran TMMD sejak 19 Februari hingga 20 Maret 2025. Semoga upaya ini menjadi pemantik semangat masyarakat untuk lebih maju dan berkembang dari segi ekonomi,” jelasnya.

Selain upacara penutupan, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan peninjauan pasar murah dan penyerahan bantuan sosial bagi masyarakat kurang mampu di sekitar lokasi TMMD.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.