Header Ads

IKA MANSA Sinjai Gelar Jalan Sehat, Wabup Sinjai Lepas Peserta

Masseddi.com,Sinjai – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Madrasah Aliyah Negeri 1 (MANSA) Sinjai menggelar kegiatan jalan sehat sebagai bagian dari rangkaian Reuni Akbar IKA MANSA, Jumat pagi (04/04/2025). Acara yang berlangsung meriah ini dilepas langsung oleh Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Masda, di halaman MAN 1 Sinjai Utara.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar alumni serta seluruh jajaran sekolah, sekaligus menjadi ajang untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh.

Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Masda, memberikan apresiasi terhadap kegiatan yang merupakan kolaborasi antara IKA MANSA dan jajaran MAN 1 Sinjai Utara ini. Ia menilai bahwa kegiatan seperti ini sangat penting, tidak hanya dari sisi kesehatan, tetapi juga dalam mempererat hubungan sosial.

"Yang tak kalah penting dari kegiatan ini tentunya menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, utamanya para alumni MANSA Sinjai Utara," ujarnya.

Lebih lanjut, ia berharap reuni ini menjadi momentum bagi para alumni untuk terus menjaga kekompakan, memperkuat semangat nasionalisme, serta berkontribusi dalam pembangunan daerah.

“MANSA ini adalah salah satu sekolah andalan di Sinjai, dengan jumlah alumni yang cukup banyak. Untuk itu saya berharap peran aktif alumni dalam mendukung pemerintah membangun Sinjai yang lebih maju, sejahtera, mandiri, dan berkeadilan,” harapnya.

Kegiatan jalan sehat ini diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari alumni MANSA berbagai angkatan, para siswa, komite sekolah, masyarakat umum, serta perwakilan dari Kementerian Agama. Wabup Sinjai juga turut ambil bagian dalam barisan peserta jalan sehat, menyusuri sejumlah ruas jalan di pusat Kota Sinjai dengan semangat kebersamaan.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.